Wabup Aceh Singkil Apresiasi Konsistensi KPPB Gelar RAT ke-IX
https://www.singkilnews.id/2026/01/wabup-aceh-singkil-apresiasi.html
SINGKILNEWS.ID – Wakil Bupati Aceh Singkil, H. Hamzah Sulaiman, SH, menghadiri Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke-IX Koperasi Produksi Perjuangan Bersama (KPPB) Aceh–Indonesia, yang digelar pada Rabu (28/1/2026). Kegiatan tersebut berlangsung khidmat dan penuh kebersamaan dengan mengusung tema “Mari Kita Bersatu Untuk Menjaga Perjuangan Kita Bersama”
RAT ke-IX KPPB Aceh–Indonesia turut dihadiri unsur Forkopimda, pengurus dan anggota koperasi, serta sejumlah tamu undangan. Kehadiran Wakil Bupati menjadi wujud dukungan nyata Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil terhadap penguatan koperasi sebagai salah satu pilar ekonomi kerakyatan di daerah.
Dalam sambutannya.
Wabup Hamzah Sulaiman menyampaikan apresiasi kepada pengurus dan seluruh anggota KPPB Aceh–Indonesia yang secara konsisten melaksanakan Rapat Anggota Tahunan sebagai bentuk akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan koperasi.
Menurutnya, RAT merupakan forum tertinggi dalam koperasi yang memiliki peran strategis untuk mengevaluasi kinerja, menyusun program kerja, serta memperkuat soliditas dan kebersamaan antaranggota.
Lebih lanjut, Wabup menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil terus mendorong tumbuh dan berkembangnya koperasi yang sehat, mandiri, dan berdaya saing, karena koperasi memiliki peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat perekonomian daerah.
Rapat Anggota Tahunan ke-IX KPPB Aceh–Indonesia.
ini diharapkan mampu menghasilkan keputusan-keputusan strategis yang bermanfaat bagi kemajuan koperasi, serta memperkuat semangat perjuangan bersama dalam mewujudkan kesejahteraan anggota dan masyarakat Aceh Singkil secara berkelanjutan.
(Red/Sukri Malau)